Tower of Fantasy

Tower of Fantasy (TOF) merupakan game aksi MMORPG yang mengusung tema open world. Dalam permainan ini Anda bebas menelusuri dan berinteraksi dengan berbagai hal yang ada di dalam game.

Permainan ini awalnya rilis di Tiongkok pada 16 Desember 2021 namun pada tanggal 10 Agustus 2022 para pemain di seluruh dunia sudah dapat mulai memainkannya. Game ini menyuguhkan dunia anime dengan visual sangat indah dan memanjakan mata.

Banyak pemain beranggapan permainan ini menyerupai pesaingnya yaitu Genshin Impact. Walau hampir mirip terdapat beberapa perbedaan dalam gameplay sehingga dibutuhkan beberapa tips dan trik tertentu bagi pemula untuk memainkan Tower of Fantasy.

Ketahui Tentang Fitur Utama Tower of Fantasy

Terdapat beberapa fitur yang disuguhkan oleh permainan ini seperti kostumisasi karakter detail dengan style anime. Jika dalam game pesaing genshin impact karakter Anda telah ditentukan, berbeda dengan TOF Anda dapat membuat karakter sendiri.

Game ini juga menerapkan fitur open world RPG, pemain bebas untuk berkeliling dan berinteraksi pada semua bagian maps. Terdapat berbagai macam gaya seni bertarung mempesona dan beragam mulai dari ninja hingga menembakkan laser.

Tower of Fantasy juga menawarkan cerita in game menarik. Dalam game pemain akan berjuang untuk melarikan diri dari planet Aida yang peradabannya mulai runtuh. Namun untuk melarikan diri harus melewati beberapa rintangan seru dan penuh rahasia.

Tips Bermain TOF Bagi Pemula

Jika ini merupakan pengalaman bermain pertama kali Anda dalam permainan ini, pasti akan merasa kebingungan untuk melakukan apa. Terdapat beberapa fitur dan tips yang harus dilakukan pemain baru supaya permainan dapat dilakukan dengan maksimal.

  1. Mengkostumisasi Karakter dengan Gaya Anime

Saat pertama kali memasuki game, pemain diminta untuk memilih salah satu dari berbagai server. Setelah memilih server akan disuguhkan beberapa plot awal sebagai tutorial membiasakan diri dalam bermain.

Setelah menyelesaikan tutorial tower of fantasy, Anda akan dapat mengkostumisasi karakter sesuai keinginan masing-masing. Mulai dari rambut, mata, kulit, hingga bentuk tubuh dapat pemain rancang sendiri.

Untuk memudahkan kostumisasi, pemain juga dapat menggunakan preset yang sudah ada maupun milih orang lain. Banyak pemain lain yang meng-upload preset menyerupai karakter-karakter anime favorit sehingga Anda juga memakainya jika menyukainya.

  1. Memanfaatkan Penggunaan Simulacra

Game ini juga memiliki fitur gacha untuk mendapatkan karakter favorit biasa disebut dengan simulacra. Namun penggunaan simulacra hanya berperan sebagai skin dan mengganti job dasar karakter utama saja.

Terdapat beberapa rarity yang bisa didapatkan saat menggacha. Makin bagus rarity didapatkan juga simulacra kuat dan memiliki senjata bagus. Anda juga dapat mengkostumisasi untuk menggunakan fullset lengkap simulacra atau hanya senjata saja.

Tiap simulacra dalam tower of fantasy memiliki senjata dan gaya bertarung berbeda. Anda juga dapat menggunakan bermacam senjata pada simulacra lain namun akan memiliki visual terbaik jika menggunakan signature weapon-nya.

  1. Maksimalkan Penggunaan Senjata

Setiap karakter TOF dapat memegang hingga 3 jenis senjata berbeda. Setiap senjata memiliki jurus atau skillcat berbeda-beda tergantung kegunaannya. Mulai dari kemampuan serangan biasa, jurus, hingga serangan udara.

Senjata dibagi menjadi tiga kategori yaitu Deffense, Support, dan DPS (Damage per Second). Dengan menggunakan kombinasi yang tepat akan memunculkan weapon resonance buff untuk meningkatkan kekuatan karakter tower of fantasy.

Selain tipe, tiap senjata juga memiliki elemennya masing-masing. Elemennya sendiri terdiri dari Grievous, Volt, Flame, dan Ice. Durasi penggunaan dan angka  dari efek penggunaan senjata juga berbeda dari jenis elemennya.

  1. Jangan Lupa untuk Gacha

Anda dapat melakukan gacha melalui fitur banner. Terdapat tiga jenis berbeda yaitu 2 standard banner untuk simulacra dan weapon serta limited banner mengikuti event. 2 banner standard ini dapat digacha menggunakan mata uang black nucleus dan gold nucleus.

Untuk banner menggunakan black nucleus tidak terdapat pity jaminan jika menggacha. Kemungkinan untuk mendapatkan simulacra dan weapon dengan rarity SSR juga sangat kecil. Sehingga disarankan untuk menggacha menggunakan gold nucleus.

Banner standard kedua dan limited membutuhkan gold nucleus. Memiliki sistem pity atau jaminan mendapatkan rarity tertentu setelah menggacha beberapa kali. Pity yang diterapkan adalah 80 kali untuk SSR dan 10 kali untuk SR.

Terdapat juga penggunaan gear yang bervariasi untuk meningkatkan stat dasar karakter Anda. Sehingga penggunaan bermacam kombo gear, weapon, dan simulacra sangat penting untuk membangun karakter di tower of fantasy.